TP PKK BERSAMA KEPALA PUSKESMAS SUKOREJO MONITORING PELAKSANAKAN SUB PIN (PEKAN IMUNISASI NASIONAL) POLIO - Kabupaten Pasuruan

TP PKK BERSAMA KEPALA PUSKESMAS SUKOREJO MONITORING PELAKSANAKAN SUB PIN (PEKAN IMUNISASI NASIONAL) POLIO

1157x dibaca    2024-01-17 12:00:00    SukorejoSmart

TP PKK BERSAMA KEPALA PUSKESMAS SUKOREJO MONITORING PELAKSANAKAN  SUB PIN (PEKAN IMUNISASI NASIONAL) POLIO

TP PKK BERSAMA KEPALA PUSKESMAS KECAMATAN SUKOREJO MONITORING  PELAKSANAAN SUB PIN (PEKAN IMUNISASI NASIONAL) POLIO

SukorejoSmart. Rabu Pagi 17/01/2024 di POSYANDU KENANGA dusun Banyak Putih Desa Lecari telah dilaksanaan Sub Pin (Pekan Imunisasi Nasional) Polio, Oleh Ketua Tim Penggerak PKK Bersama Kepala Puskesmas Kecamatan Sukorejo Kabupaten Pasuruan, Ny Endah Mardiana  Yudianto, turut hadir juga POLSEK SUKOREJO, KEPALA Desa dan Ketua TP PKK Desa Lecari. Total ada 73 anak usia 0-7 tahun.

Sementara itu  Ketua TP PKK Kec. Sukorejo, Ny Endah Mardiana Yudianto menginginkan Semua anak dikecamatan sukorejo sehat dan terbebas dari polio. "Mudah mudahan itu tercapai. Karena mungkin ada beberapa anak yang belum pernah ditimbang atau tidak aktif kemudian terjaring dalam imunisasi. Tidak melulu yang ada di KMS saja, tapi yang lainnya juga ikut imunisasi," tegasnya.

Dengan semaraknya pelaksanaan Sub Pin Polio hingga hari ketiga pelaksanaan ini optimis capaian sasaran imunisasi 100% hingga hari terakhir imunisasi. Untuk bisa mencapai 100%, Ny Endah mengintruksikan seluruh Ketua TP PKK Desa /Posyandu agar menyampaikan informasi sub pin polio ke seluruh kader kesehatan, tokoh masyarakat hingga seluruh rukun tetangga (RT) dan rukun warga (RW).
Bahkan, PKK juga harus jemput bola ke lembaga pendidikan dasar seperti PAUD, TK, RA, SD/MI agar seluruh orang tua menyadari betapa pentingnya imunisasi polio, imbuhnya.


imunisasi polio (herd immunity) , setiap anak akan mendapatkan dua kali dosis. Yakni dosis pertama dengan dua kali tetes, dan dosis kedua dua tetes yang akan diberikan dalam jangka waktu 30 hari lagi.

"Dua dosis empat tetes. Dosis pertama ya hari ini diberikan dua tetes. Dan dosis kedua dilaksanakan sebulan lagi," terang Ka. Puskesmas Sukorejo.

Komentar (0)

  1. Belum ada komentar

Tulis Disini